Cara Bayar Paspor di ATM dan M-Banking, Siapkan Kode Billing

Jaringanberitaaceh.com – Pembayaran paspor menggunakan 15 digit kode billing/MPN G2.

Sebanyak 15 digit kode tersebut akan diperoleh setelah semua data pengajuan permohonan paspor selesai diisi.

Adapun pembayaran paspor dapat dilakukan melalui teller/over-the-counter pada bank atau kantor pos atau melalui mesin EDC.

Kini, pembayaran biaya PNBP paspor dapat juga dilakukan via mesin ATM dan M-banking.

Cara Pembayaran Paspor Lewat ATM

Jangan lupa untuk simpan resi/print-out/struk yang dikeluarkan mesin ATM sebagai bukti pembayaran untuk dibawa pada saat pengambilan paspor ke Kantor Imigrasi.

Simak cara bayar paspor lewat ATM ataupun M-Banking.

M-banking BNI

1. Setelah login, nasabah harus memastikan saldo efektif di rekening harus lebih besar dari nominal billing. Nasabah pilih menu “PEMBAYARAN”

2. Selanjutnya pilih menu “MPN G2”

3. Pilih “REKENING DEBET” dan input “NOMOR TAGIHAN” dengan nomor kode billing

4. Akan muncul data billing untuk dilakukan verifikasi, jika sudah sesuai input “PASSWORD” dan klik “LANJUT”

5. Layar akan menampilkan “Transaksi Berhasil”. Bukti Penerimaan Negara (BPN) dikirim melalui email.

M-banking Mandiri

1. Masuk ke alamat http://www.bankmandiri.co.id/.

2. Pilih menu mandiri online dan klik tombol Log In

3. Masukkan User ID dan Password mandiri online

4. Pilih menu Payment, kemudian klik Penerimaan Negara. Pilih Source of Fund/ Rekening Tabungan, Service Provider, Pajak/PNBP/Cukai. Masukkan 15 (lima belas) digit Kode Billing

5. Klik CONTINUE untuk melanjutkan

6. Akan muncul halaman konfirmasi transaksi. Klik CONFIRM apabila transaksi sudah sesuai

7. Akan muncul BPN pada layar

8. Klik Download untuk menyimpan BPN dalam format .pdf

9. Klik DONE untuk kembali ke menu Home.

ATM BNI

1. Setelah input PIN, nasabah pilih “MENU LAIN”

2. Selanjutnya pilih menu “PEMBAYARAN”

3. Kemudian pilih menu “PAJAK/PENERIMAAN NEGARA”

4. Pilih “PAJAK/PNBP/BEA & CUKAI”

5. Nasabah input NOMOR BILLING yang akan dibayar

6. Setelah dipastikan kebenarannya nasabah dapat melakukan proses pembayaran dengan pilih tombol “TEKAN JIKA YA”.

ATM BRI

1. Pilih menu TRANSAKSI LAIN

2. Pilih PEMBAYARAN

3. Pilih menu LAINNYA

4. Pilih menu MPN

5. Masukkan 15 digit kode billing

6. Konfirmasi pembayaran

7. Cetak bukti Penerimaan Negara.

ATM Mandiri

1. Pada Menu Utama, pilih menu BAYAR/BELI

2. Pilih PENERIMAAN NEGARA

3. Pilih PAJAK/ PNBP/ CUKAI

4. Masukkan 15 (lima belas) digit Kode Billing dan pilih BENAR

5. Akan muncul informasi tagihan Kode Billing. Apabila tagihan sesuai, tekan angka 1 dan pilih YA untuk melanjutkan

6. Bukti Penerimaan Negara (BPN) akan tercetak dalam bentuk struk ATM.

ATM BCA

1. Pilih menu Transaksi Lainnya

2. Pilih menu Pembayaran

3. Pilih menu MPN/Pajak

4. Pilih menu Penerimaan Negara

5. Masukkan 15 digit kode billing

6. Setelah konfirmasi, Anda akan mendapatkan struk BPN (Bukti Penerimaan Negara)

Selain melalui ATM, pembayaran paspor juga dapat dilakukan melalui M-Banking.

TERBARU

BERITA TERHANGAT

BERITA MINGGUAN

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

BERITA TERKAIT