Tu Sop: Hipsi Harus Cepat Bergerak jangan Kalah Cepat

Banda Aceh, JBA – Dewan Penasihat Himpunan Pengusaha Santri (Hipsi) Aceh, Tgk Muhammad Yusuf A Wahab mengatakan Hipsi merupakan gerakan yang konsisten di dunia usaha dan berorietansi santri.

“Santri memang harus membangun usaha, karena manusia perlu makan, minum, dan sebagainya. Semua itu dapat dipenuhi dengan adanya pendapatan lewat usaha,” kata Tu Sop saat Silaturhami Bersama Ulama dan Buka Puasa, yang dilaksanakan Hipsi Aceh, di Asrama Haji Banda Aceh, Sabtu, 30 Maret 2024.

Tu Sop menegaskan ada dua hal yang penting dilakukan setiap organisasi. Pertama evaluasi dunia ekonomi santri. Kita jarang melakukan kajian tentang potensi ekonomi di lingkungan dayah, padahal potensi tersebut cukup menjanjikan.

Kedua, sempurnakan hasil evaluasi. Inilah yang dilakukan orang Jepang untuk menguasai ekonomi global. Padahal dalam Islam juga diajarkan tafakur (evaluasi diri), tujuannya untuk kesempurnaan.

Kalau Aceh suskes, malaysia lebih sukses, sebab persaingan sangat ketat.

Hipsi harus membuka mata melihat dayah dan harus menyadari bahwa generasi manual hampir punah. Makanya generasi sekarang harus diarahkan pada peningkatan usaha berbasis teknologi.

“Pesan saya pada Hipsi, mari cepat bergerak dan jangan kalah cepat. Lakukan evaluasi santri dalam hal ekonomi yang potesial bagi mereka,” tutup Tu Sop.

BERITA MINGGUAN

TERBARU

BERITA TERHANGAT

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

BERITA TERKAIT