T.Irfan Tb Tinjau Pemanfaatan Alat Kesehatan di RSUD Aceh Jaya

Calang,JBA – Dewan Perwakilan Rakyat (DPRK) Aceh Jaya, T. Irfan TB secara langsung meninjau pemanfaatan Alat-alat kesehatan yang dibelanjakan melalui Anggaran Pokok Pikiran (Pokir) tahun anggaran 2025.

Peninjauan ini berlangsung di ruang NICU Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Teuku Umar, Pada Rabu (14/1/2026).

T. Irfan TB, menyampaikan bahwa alat-alat kesehatan pengadaan tahun anggaran 2025 tersebut berupa T-Piece Resusitator 3 Unit, Incubator 1 Unit dan Timbangan Bayi Full set 1 unit dengan total anggaran sebesar Rp158 juta

“Semoga dengan adanya alkes yang baru di ruang NICU dapat meningkatkan pelayanan serta mengurangi jumlah rujukan ke Banda Aceh,” jelasnya.

Selain itu, Ia juga menyampaikan jika kesehatan merupakan kebutuhan dasar bagi masyarakat, apalagi didukung dengan alat kesehatan serta infrastruktur yang memadai.

“Kita menginginkan pelayanan terus ditingkatkan, namun harus juga dibarengi dengan peningkatan SDM serta fasilitas yang mencukupi,” ucapnya.

BERITA MINGGUAN

TERBARU

BERITA TERHANGAT

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

BERITA TERKAIT