Bakri Siddiq Harap Dukungan Pimpinan Dayah untuk Tegakkan Syariat Islam

Silaturrahmi dengan Pimpinan Dayah Se-Kota

Banda Aceh, Jaringanberitaaceh.com – Pj Wali Kota Banda Aceh, Bakri Sidiq bersilatrrahmi dengan 25 pimpinan dayah se-Kota Banda Aceh, di Pendopo Wali Kota Banda Aceh, Selasa, 23 Agustus 2022.

Pimpinan Dayah Babun Najah, Abu Madinah mengharapkan dayah di Banda Aceh mendapat perhatian serius dari pemerintah Kota Banda Aceh.

Lebih lanjut, kata Abu Madinah, pimpinan dayah siap mendukung kebijakan Wali Kota Banda Aceh.

Sementara Pimpinan Dayah Mishrul Huda Malikussaleh, Waled Rusli Daud MAg berharap ada pola pembagian pengelolan bantuan, termasuk dalamnya optimalisasi peningkatan SDM guru dan santri.

Sementara Waled Muhibban, Pimpinan Dayah Mabdaul Ulum Al Aziziyah berharap Pemerintah Kota Banda Aceh akan lebih konsen dalam pentadbiran dayah, termasuk peningkatan kompetensi guru dan santri dan juga pemberian insentif bagi guru dan pimpinan dayah, serta pemenuhan keadilan dalmm pemberian bantuan.

Pj Wali Kota Banda Aceh, Bakri Siddiq mengatakan Banda Aceh berkomitmen dalam implementasi syariat Islam. Mulai dari lingkungan birokrat hingga keuchik dan seluruh Aparatur Sipil Negara.

“Dalam setiap tindak tanduknya harus mencerminkan jiwa keislaman,” ungkap Bakri Siddiq.

Ia meminta dukungan abu, waled, abati dalam implementasi syariat Islam di Banda Aceh.

Pada akhir pertemuan, Bakri Sidiq menyerahkan sertifikat akreditasi dayah yang secara simbolis diterima oleh Abi Munir, Pimpinan Dayah Misbahussalihin Al Waliyah, Tgk Sulaiman Qari Pimpinan Dayah Shiratal Mustaqim Msihrul Muarrif Al Aziziyah, Tgk Efenddi, Pimpinan Raudhatul Jannah Gampong Ateuk Jawoe, Tgk. Iskandar Pimpinan Dayah Liwaul Mukhlisin, Tgk Abdul Manan Pengurus Dayah Baital Atiq.

Sementara Kadisdik Dayah Banda Aceh, Muhammad SSos MM mengucapkan apresiasi pada seluruh pimpinan dayah se-Kota Banda Aceh yang telah mendukung kebijakan Wali Kota Banda Aceh.

Turut hadir pada pertemuan ini, Bachtiar, SSos, Asisten I Setda Kota Banda Aceh, Tgk. Umar Rafsanjani Lc MA, Pimpinan Dayah Mini Aceh, Waled Muhammad Isa, Pimpinan Dayah Darul Hijrah, Tgk Dr Raihan Iskandar Lc MM Pimpinan Dayah Al Athiyah.

spot_img
spot_img
spot_img

TERBARU

spot_img
spot_img

BERITA TERHANGAT

BERITA MINGGUAN

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

BERITA TERKAIT

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

BERITA TERKAIT

22 KOMENTAR

Komentar ditutup.