Perkuat Kerja Sama, ISAD Silaturahmi dengan Regional BSI Aceh

Banda Aceh, Jaringanberitaaceh.com – Ketua Umum DPP Ikatan Sarjana Alumni Dayah (ISAD), Tgk Mustawa Husen Woyla mengatakan selama ini ISAD bersama organisasi mitra telah melakukan berbagai kegiatan dan menjalin kerja sama dengan berbagai instansi, termasuk Hotel Hermes Palace dan Kyriad Muraya Hotel, Serambi Indonesia serta Aceh Post.

“Di hotel kita buat pengajian dan sudah berjalan tiga tahun, per bulan dua kali pertemuan,” jelas TgK Mustafa Husen Woyla saat silaturahmi dengan Regional CEO BSI Aceh, di Banda Aceh, Senin, 4 April 2023.

Tgk Mustafa menegaskan, ISAD juga ikut memperkuat Qanun Lembaga Keuangan Syariah (LKS) dan mensosialisasikan program berbasis keuangan syariah sebagai bentuk mendukung syariat Islam di Aceh.

Selain itu, ketua ISAD berharap BSI melakukan safari ke pesantren untuk memperkuat kerja sama dan mendukung usaha-usaha di pesantren.

Regional CEO BSI Aceh, Wisnu Sunandar mengatakan BSI siap mendukung dan jalin kerja sama dengan ISAD.

Wisnu juga menyambut baik kegiatan safari pesantren, sebagai langkah strategis meningkatkan ekonomi kaum pesantren.

Audiensi ini dihadiri Ketua Umum Himpunan Pengusaha Santri Indonesia (HIPSI) Aceh, Muhammad Balia dan pengurus ISAD.

TERBARU

BERITA TERHANGAT

BERITA MINGGUAN

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

BERITA TERKAIT