Pengumuman Lulus Administrasi PPPK Tenaga Teknis, Ini yang Bisa Disanggah

Jakarta – Pengumuman hasil seleksi Calon Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Tenaga Teknis 2022 Kementerian Agama Republik Indonesia (Kemenag RI)  akan diumumkan hari ini, Kamis 12 Januari 2023.

Kepala Biro Humas, Hukum, dan Kerja Sama Badan Kepegawaian Negara (BKN) Satya Pratama mengatakan peserta bisa mengakses pengumuman melalui laman instansi dan sscasn.bkn.go.id.

“Iya (diumumkan hari ini), cek pengumuman masing-masing instansi dan SSCASN,” kata Satya seperti dikutip dari Kompas.com, pada Kamis (12/1/2023).

Peserta dapat mengecek dan mambuka laman https://sscasn.bkn.go.id/ dan melakukan login dengan mengisi Nomor Induk Kependudukan (NIK) dan kata sandi.

Penulusuran akan muncul setelah melakukan login, jika lulus pemberkasan seleksi administrasi teknis PPPK.

Masa Sanggahan

Bagi peserta yang tidak lolos, masih memiliki kesempatan untuk melakukan sanggahan pada 16-18 januari 2023.

Namun perlu diketahui bahwa sanggahan boleh digunakan bagi kesalahan yang berasal dari instansi saat melakukan verifikasi.

Bagi peserta yang melakukan kesalahan dalam pemberkasian (–kesalahan peserta itu sendiri), maka tidak disarankan menggunakan layanan sanggahan karena tidak akan mengubah hasil verifikasi.

Untuk mengajukan sanggahan peserta harus masuk ke akun SSCASN masing-masing. Pilih menu sanggah dan jelaskan sanggah yang ingin disampaikan.

Nanti instansi akan melakukan verifikasi ulang untuk sanggah tersebut.

Pengumuman pasca sanggah akan dilakukan pada tanggal 26-28 Januari 2023. Dan pelaksanaan seleksi kompetensi akan dilakukan 10 Maret- 3 April 2023.

Sementara pengumuman kelulusan pada tanggal 9-11 April.

spot_img
spot_img
spot_img

TERBARU

spot_img
spot_img

BERITA TERHANGAT

BERITA MINGGUAN

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

BERITA TERKAIT

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

BERITA TERKAIT