Singkil, Jaringanberitaaceh.com – SDN 2 Rimo raih jara umum ajang Pekan Keterampilan dan Seni Pendidikan Agama Islam (Pentas PAI) Tingkat Kecamatan Gunung Meriah, di SDN Sianjo-Anjo, Kabupaten Aceh Singkil, Selasa, 24 Januari 2023.
Pentas PAI ini merupakan perdana di tingkat Kecamatan Gunung Meriah. Peserta lomba terdiri atas 24 SD yang ada di Gunung Meriah, dengan memperlombakan cabang cerdas cermat, tilawah, hafiz dan pidato.
SDN 2 Rimo tampil sebagai juara umum pada ajang tingkat Kecamatan Gunung Meriah tahun 2023 ini.
Acara penutupan dan penyerahan piala bergilir dilaksanakan di SDN Sianjo-Anjo, Selasa, 24 Januari 2023. SDN 2 Rimo sebagai juara umum berhak mendapat piala bergilir yang diserahkan langsung oleh Kelompok Kerja Kepala Sekolah (K3S), Muhammad Munik kepada Kepala Sekolah SDN 2 Rimo, Rika Rosari Bancin.
Predikat sebagai juara umum pada ajang Pentas PAI ini diraih SDN 2 Rimo, karena meraih juara dua lomba tilawah putra, juara dua hafiz putri, juara satu pidato putra, juara dua pidato putri dan juara satu cerdas cermat, dengan total 19 poin.
Rika Rosari Bancin SPd menyambut gembira atas keberhasilan siswa dan siswinya meraih juara umum tahun ini. Ia menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada para peserta dan para official yang telah berjuang dan berupaya maksimal untuk berlomba pada Pentas PAI.