Lhoksukon. jaringanberitaaceh.com, Turnamen Voli Aneuk Agam Cup 1 yang digelar dilapangan Aneuk Agam Gampong Bluka Teubai Kecamatan Dewantara Sabtu, 21/12/2024 telah memasuki hari keempat dimana mempertemukan dua tim yakni Ranjau Laut Dewantara Vc berhadapan dengan RJP Vc Meurah Mulia.
Permainan datar diperagakan kedua tim di babak pertama, dimana kedua tim bertujuan untuk membaca kekuatan masing-masing lawan. Walau demikian, babak pertama mampu dimenangkan oleh tim RJP Vc dengan poin 25-19 atas Ranjau Laut Vc.
Babak kedua, kedua tim mempertunjukkan permainan terbaiknya dimana Rafi, Muna, Thailand dari Ranjau Laut Vc mampu menunjukkan skil gemilang dilapangan, smash-smash keras dipertontonkan hingga pemain RJP Vc tidak mampu membendungnya dan benar saja babak kedua ini mampu ditutup dengan poin 25-21 untuk Ranjau Laut Vc.
Namun dibabak ketiga, Dek Tok, Safrizal, Ari dari RJP Vc mampu kembali membalikkan keadaan. Mendominasi jalannya permainan, membuat kalang kabut para pemain Ranjau Laut Vc dan mampu merebut kemenangan dengan poin akhir 25-22.
Babak keempat, RJP Vc yang telah mengambil 2 set kemenangan tidak ingin memperlebar peluang kepada lawannya, dimana para pemain langsung menutup permainan dengan memberikan atraksi memukau walaupun Ranjau Laut mampu meladeni permainan, namun babak ini berakhir dengan poin 25-21 untuk kemenangan RJP Vc.
Untuk besok sore Minggu, 22/12/2024, tim Perselo Vc Kuta Makmur akan bertemu dengan tim Mata Sayu Vc Dewantara. (JP)