Jokowi: KPU dan Bawaslu akan Persiapkan Pemilu dan Pilkada 2024

Jakarta – Presiden Jokowi meminta kabinetnya menyampaikan kepada masyarakat bahwa kita telah sepakat Pemilu dilaksanakan pada 14 Februari 2024 dan Pilkada pada November 2024.

Hal tersebut perlu disampaikan, terutama tentang tahapan Pemilu yang dimulai pertengahan Juni 2022 agar masyarakat tau sekaligus menghindari spekulasi negatif terhadap Pemerintah.

“April nanti KPU dan Bawaslu periode 2022-2027 akan dilantik. Mereka segera mempersiapkan Pemilu dan Pilkada serentak tahun 2024 yang tahapannya dimulai Juni 2022,” kata Jokowi dalam rapat persiapan Pemilu dan Pilkada serentak 2022 di Jakarta, Minggu, 10 April 2022.

Oleh karena itu, Jokowi meminta agar isu atau spekulasi negatif bahwa pemerintah sedang berupaya menunda Pemilu atau perpanjangan jabatan Presiden tidak berkembang. Karena itu akan mengganggu stabilitas politik dan keamanan.

“Saya mendengar isu-isu yang beredar di masyarakat bahwa pemerintah berupaya untuk menunda Pemilu atau spekulasi mengenai perpanjangan jabatan Presiden serta soal tiga Periode. Jadi, semua itu sudah jelas tidak benar,” ujar mantan Gubernur DKI itu.

“Menjelang perhelatan demokrasi politik ini biasanya suhu menghangat. Itu biasa tapi jangan sampai masyarakat terprovokasi oleh kepentingan-kepentingan politik yang tidak bermanfaat,” kata Jokowi lagi.

BERITA MINGGUAN

TERBARU

BERITA TERHANGAT

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

BERITA TERKAIT