Baitul Mal Aceh Buka Pendaftaran Tenaga Profesional 2026-2031

Banda Aceh, JBA – Baitul Mal Aceh membuka pendaftaran Tenaga Profesional 2026-2031. Pendaftaran dilakukan secara online mulai hari Sabtu, tanggal 24 Januari 2026 s/d hari Sabtu  tanggal 31 Januari 2026 melalui link https://s.id/PendaftaranTPBMA2026

PERSYARATAN UMUM

  1. Penduduk Aceh/Warga Negara Indonesia yang berdomisili di Aceh;
  2. Beragama Islam;
  3. Mampu membaca Al-Quran;
  4. Sehat jasmani dan rohani;
  5. Berusia paling tinggi 55 (lima puluh lima) tahun pada saat pendaftaran dilakukan;
  6. Berpendidikan minimal strata satu (S-1);
  7. Tidak menjadi anggota atau pengurus partai politik atau terlibat politik praktis pada saat pendaftaran; dan
  8. Mempunyai pengalaman kerja sesuai bidang yang dibutuhkan.

PERSYARATAN KHUSUS

  1. Non-ASN;
  2. Bagi lulusan dayah minimal pengajian tingkat Kitab Mahalli
  3. Dianjurkan memiliki sertifikasi keahlian/surat rekomendasi keahlian dari lembaga berwenang.
  4. Standar kompetensi dan kualifikasi yang diutamakan:
    1. Tenaga Profesional Ahli Hukum, Minimal S1 Ilmu Hukum/Hukum Islam
      1. Mampu menyusun Rencana Kerja (RENJA), RENSTRA dan penyusunan laporan
      2. Mampu mengolah dan menganalisis data dalam penyusunan dan pelaksanaan program kegiatan ZIWAH
      3. Menguasai teknik penyusunan peraturan, kontrak dan telaah hukum
    2. Tenaga Profesional ZIWAH (Zakat, Infak, Wakaf, dan Harta Keagamaan Lainnya), Minimal: S1 Syariah/S1 Ekonomi Islam, dan Sarjana lainnya.
      1. Memahami prinsip syariah tentang Zakat, Infak, Wakaf dan Harta Keagamaan Lainnya.
      2. Mampu melakukan sosialisasi secara Lisan dan Tulisan
      3. Memiliki kemampuan membina masyarakat dan pemberdayaan umat, khususnya dalam bidang zakat, infak dan wakaf produktif.
    3. Tenaga Profesional Teknologi Informasi,Minimal S1 Desain Komunikasi, Informatika dan Sarjana lainnya yang memiliki kompetensi dalam bidang teknologi Informasi/Multimedia
      1. Menguasai desain grafis, fotografi, Videografi dan pengelolaan media sosial
      2. Mampu menguasai dengan baik software desain seperti adobe, canva dan sebagainya
      3. Mampu memproduksi konten/video Sosialisasi dan edukasi ZIWAH
    4. Tenaga Profesional Data Analisis, Minimal S1 Statistika, Ekonomi
      1. Mampu mengolah, menganalisis, dan menyajikan data kuantitatif dan kualitatif
      2. Menguasai perangkat lunak analisis data seperti excel, SPSS, dan lainnya
      3. Memiliki pemahaman dasar terkait pengelolaan ZIWAH
    5. Tenaga Profesional Keuangan, Minimal S1 Akuntansi, Ekonomi, Manajemen
      1. Mampu menyusun laporan keuangan berkaitan dengan ZIWAH
      2. Mampu menganalisis laporan sesuai dengan standar akuntansi
      3. Menguasai akuntansi pemerintahan, akuntansi syariah dan akuntasi berkaitandengan pengelolaan dan pengembangan ZIWAH
    6. Tenaga Profesional Penyusunan program dan perencanaan, Minimal S1 Semua Jurusan
      1. Mampu menyusun Rencana Kerja (RENJA), RENSTRA dan penyusunan laporan
      2. Mampu mengolah dan menganalisis data dalam penyusunan dan pelaksanaan program kegiatan ZIWAH
      3. Mampu melakukan evaluasi dalam penyusunan dan pelaksanaan program kegiatan ZIWAH

JADWAL SELEKSI

  1. Seleksi Administrasi tanggal 1 s/d 4 Februari 2026
  2. Pengumuman Seleksi Administrasi tanggal 6 Februari 2026
  3. Ujian Tulis tanggal 9 s/d 11 Februari 2026
  4. Pemeriksaan Hasil Ujian Tulis tanggal 12 s/d 15 Februari 2026
  5. Pengumuman Hasil Ujian Tulis tanggal 16 Februari 2026
  6. Peserta yang lulus tes ujian tulis menyiapkan makalah/karya tulis ilmiah dan dikirimkan dalam bentuk softcopy ke email [email protected] tanggal 18 s/d 22 Februari 2026
  7. Berkas fisik pendaftaran dan makalah/karya tulis ilmiah (5 eks) dibawa pada saat Tes Baca Al-Qur’an dan Wawancara tanggal 23 s/d 26 Februari 2026
  8. Pengumuman hasil wawancara tanggal 2 Maret 2026.

TATA CARA PENDAFTARAN DAN PERSYARATAN ADMINISTRASI

  1. Berkas pendaftaran/permohonan diupload melalui link https://s.id/PendaftaranTPBMA2026 dengan urutan persyaratan dan lampiran sebagai berikut :
    1. Surat Permohonan ditujukan kepada Bapak Gubernur Aceh cq. Tim Seleksi Calon Tenaga Profesional Baitul Mal Aceh tahun 2026-2031. Surat permohonan ditanda tangani pemohon, bermaterai Rp. 10.000,- sesuai format yang dapat diunduh melalui link https://s.id/UnduhFormatSeleksiTPBMA2026 (format .jpg);
    2. Pas foto terbaru ukuran 4 x 6 cm dengan latar belakang biru (format .jpg);
    3. Kartu Tanda Penduduk (KTP) yang masih berlaku (format .pdf);
    4. Ijazah dan transkrip nilai atau surat keterangan lulus dayah (format .pdf);
    5. Daftar Riwayat Hidup unduh melalui link https://s.id/UnduhFormatSeleksiTPBMA2026 (format .pdf);
    6. Sertifikasi keahlian/surat rekomendasi keahlian dari lembaga berwenang, jika ada (format .pdf);
    7. Surat Keterangan Kesehatan dari Rumah Sakit Pemerintah/Puskesmas (format .pdf);
    8. Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) dari Polres yang terbaru (format .pdf);
    9. Surat pernyataan tidak terlibat anggota Partai Politik dapat diunduh melalui link https://s.id/UnduhFormatSeleksiTPBMA2026 (format .pdf);
    10. Bebas Narkoba dibuktikan dengan Surat Keterangan Bebas Narkoba dari instansi berwenangan.

Catatan: untuk persyaratan huruf j di atas, diserahkan pada saat Tes Baca Al-Qur’an dan Wawancara

2. Berkas Pendaftaran yang tidak lengkap dan tidak sesuai persyaratan administrasi dinyatakan GUGUR;

LAIN LAIN

  1. Informasi mengenai tata cara pendaftaran dan persyaratan administrasi lainnya dapat dilihat di website resmi Baitul Mal Aceh http://baitulmal.acehprov.go.id;
  2. Pendaftaran dan seluruh tahapan seleksi tidak dipungut biaya;
  3. Keputusan Tim Seleksi calon tenaga profesional Baitul Mal Aceh tahun 2026-2031 bersifat mutlak dan tidak dapat diganggu gugat;
  4. Jadwal pengumuman hasil seleksi administrasi dan hasil tes tulis diumumkan di website resmi Baitul Mal Aceh http://baitulmal.acehprov.go.id;
  5. Jadwal sebagaimana tersebut di atas, sewaktu-waktu dapat berubah dan diumumkan di website resmi Baitul Mal Aceh http://baitulmal.acehprov.go.id.

BERITA MINGGUAN

TERBARU

BERITA TERHANGAT

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

BERITA TERKAIT