Banda Aceh, Jaringanberitaaceh.com – DPW GP Nasdem Aceh terus berperan aktif dalam melakukan program sosial “Peugleh Masjid”, artinya membersihkan mesjid, ini menjadi salah satu program unggulan sayap partai Nasdem Aceh tersebut.
Setiap Jumat anak-anak muda dari GP Nasdem Aceh turun langsung membersihkan rumah ibadah dan berbaur langsung dengan masyarakat. Kegiatan ini mereka beri tema “Mesjid Bersih, Ibadah Nyaman” ini sebagai bentuk membangun mental pemuda dalam mencintai Mesjid dan Meunasah (Surau), Jumat, 25 Februari 2022
GP Nasdem Aceh menyambangi dan membersihkan Meunasah di Desa Lampaloh Kota Banda Aceh. Keuchik Desa Lampaloh Azhari menuturkan, pihaknya menyambut baik kegiatan dari GP Nasdem Aceh. Kedepan dia berharap agar para pemuda dari GP Nasdem Aceh ini dapat kembali hadir ke Desa Lampaloh.
“Program dari Garda Pemuda Nasdem ini sangat bermanfaat, saya berharap kedepan bisa datang lagi ke desa kami,” ujar Azhari
Sementara itu, Ketua DPW Garda Pemuda Nasdem Aceh Muhammad Irfan mengatakan, program yang mereka laksanakan ini sejalan dengan arahan Partai Nasdem dan Ketua Umum GP Nasdem Prananda Surya Paloh.
“Beliau (Prananda Surya Paloh), meminta agar seluruh pemuda Nasdem agar lebih berempati dengan bahu membahu membangun Gampong/Desa dan daerah khususnya dengan cara turun langsung ke lokasi,” kata Muhammad Irfan melalui pesan WhatsApp
Agenda membersihkan rumah ibadah di Meunasah Lampaloh dilaksanakan mayoritas kader DPW Garda Pemuda Nasdem Aceh.