Takengon, Jaringanberitaaceh.com-Bupati Aceh Tengah, Drs Shabela Abubakar hadir pada pertemuan presentasi aplikasi online bertempat di ruang kerjanya. Rabu (26/01/22)
Aplikasi transportasi berbasis online merupakan peluang memberdayakan karya asli dari putra daerah dan menambah perkembangan perekonomian, hal tersebut sebagaimana disampaikan oleh Bupati Aceh Tengah
“Kami menghendaki penyedia jasa online seperti ini agar utamakan putra daerah agar tidak terjadi tumpang tindih karena putra daerah mempunyai kemampuan dan kesempatan”
Secara terpisah Kepala Dinas Perhubungan (Kadishub) Aceh Tengah, Jauhari menyampaikan, pertemuan tersebut memberi peluang kerjasama antara pemerintah daerah dengan penyedia layanan transportasi berbasis aplikasi online.
“Dalam waktu dekat pemerintah daerah akan menyelenggarakan beberapa event berskala nasional bahkan internasional, dalam pelaksanaannya nanti membutuhkan kemudahan layanan angkutan umum berbasis online,” Jelasnya.
Wacananya, penyedia layanan transportasi berbasis Online, Gayo Online Scout (GOS) dan Saufa Center diupayakan akan segera launching sebagai layanan aplikasi pendukung event yang diselenggarakan Pemerintah Kabupaten Aceh Tengah
Ikut serta hadir dalam pertemuan tersebut, Asisten Ekonomi Pembangunan, Kepala Bappeda, Kadis Perizinan Pelayanan Terpadu Satu Pintu, Kadis perhubungan, Kabag Ekonomi Setdakab Aceh Tengah, ketua DPC ORGANDA, [Sumarsono]