Satreskrim Polresta Banda Aceh Bagikan Menu Sahur ke Warga

Banda Aceh, Jaringanberitaaceh.com – Tim Rimueng Sat Reskrim Polresta Banda Aceh membagikan makan sahur bagi masyarakat yang membutuhkan di pinggiran jalan.

Kegiatan berlangsung di sejumlah wilayah kota Banda Aceh, Sabtu (8/4/2023) dini hari, usai petugas melakukan patroli rutin untuk mencegah gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat.

“Ini adalah salah satu bentuk kepedulian Tim Rimueng dalam momentum bulan suci Ramadhan,” ujar Kapolresta Banda Aceh, Kombes Pol Fahmi Irwan Ramli, SH, SIK, M.Si melalui Kasat Reskrim, Kompol Fadhilah Aditya Pratama, SIK.

Sebelumnya, tim melakukan patroli rutin di sejumlah lokasi di Banda Aceh pada jam-jam rawan, termasuk mencegah adanya aksi balapan liar. Terlebih, selama ini banyak masyarakat yang mengeluhkan hal tersebut.

“Setelah berpatroli, tim langsung membagikan makan sahur untuk masyarakat. Kegiatan Sat Reskrim berbagi ini akan dilakukan hingga ke depan khususnya di bulan Ramadhan,” tambah Kasat.

BERITA MINGGUAN

TERBARU

BERITA TERHANGAT

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

BERITA TERKAIT