Bintang Aceh FC Mundur dari Piala Soeratin U-17 Aceh 2021

Lhoksukon, Jaringanberitaaceh.com – Bintang Aceh FC, Klub asal Kecamatan Peukan Bada, Kabupaten Aceh Besar yang bermain dalam grup B, Piala Soeratin Aceh 2021 di Stadion PT Pupuk Iskandar Muda – Aceh Utara terpaksa harus angkat koper lebih awal, karena hanya sebelas pemain mereka yang dinyatakan PSSI boleh bermain dalam kejuaraan sepakbola remaja tersebut, 12/01/22.

Pemain yang boleh didaftar dalam piala Soeratin 2021 adalah mereka yang lahir pada tahun 2004 dan tahun 2005 atau telah berusia 16 sampai dengan 17 tahun saat mengikuguti piala Soeratin 2021, sementara dalam line up daftar pemain Bintang Aceh FC hanya terdapat sebelas pemain yang sesuai dengan ketentuan PSSI, sebut H.Hasbi Muhammad S.Pd, exco PSSI Aceh.

“Dalam pertandingan pertamanya di grup B piala Soeratin Aceh 2021, satu pemain Bintang Aceh FC mendapatkan kartu mereh dan dua lainnya cedera saat berhadapan dengan Dewantara United, maka mereka tinggal menyisakan sembilan pamian dari sebelas pemain yang sah untuk tampil dalam piala Soeratin, sementara pemain lainnya masih berusia lima belas tahun atau kelahiran 2006” ungkap H.Hasbi.

“Sebenarnya dalam aturan PSSI, satu kesebelasan boleh diperkuat oleh sebelas sampai minimal tujuh pemain dalam satu pertandingan, namun Bintang Aceh FC memutuskan mundur melalui surat yang telah sampai kepada kami, maka sisa pertandingan meraka dengan Persada Aceh Barat Daya, PSBL Langsa dan Kuta Pase kita tiadakan serta seluruh tim tidak mendapatkan poin dari pertandingan tersebut termasuk Dewantara United, tambah H.Hasbi.

Dalam surat yang disampaikan Bintang Aceh FC kepada Asprov PSSI Aceh, No 010/Bintang Aceh FC/XI/2021, yang ditandatangani Ketua Umumnya Zakaria Abda, M.Si, menyebutkan perihal pengunduran diri Bintang Aceh FC pada piala Soeratin U-17, tahun 2021,

Sehubungan dengan adanya sikap dari manajemen/pelatih klub Bintang Aceh FC yang melakukan protes terhadap usia pemain, dengan tidak berpedoman kepada regulasi Piala Soeratin U-17, blue print dan surat dari Aspov PSSI.

Tentang pemain dan official pada aplikasi SIAP PSSI Pusat dengan sikap yang tidak baik dan serta melawan arahan dan kebijakan dari pengurus klub Bintang Aceh FC, yaitu arahan untuk mengikuti kompetisi dengan mengedepankan sikap fair play dan selalu patuh kepada semua regulaasi serta keputusan yang dikeluarkan oleh PSSI dan telah melakukan pemogokan pemain dengan tidak menghadiri pertandingan kedua saat berhadapan dengan Persada Abdya di Stadion PT PIM – Aceh Utara.

Berkaitan dengan hal tersebut, kami pengurus Bintang Aceh FC menyampaikan beberapa hal sebagai berikut, Klub Bintang Aceh FC menyatakan mengundurkan diri sebagai peserta Kompetisi Piala Soeratin U-17 Tahun 2021,

Memberhentikan semua pengurus tim manajemen Bintang Aceh FC pada kompetisi piala Soeratin U-17 Tahun 2021, Demikian isi surat dari pengurus Bintang Aceh FC kepada Asprov PSSI Aceh.

BERITA MINGGUAN

TERBARU

BERITA TERHANGAT

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

BERITA TERKAIT