Yayasan Muslim Aceh Peduli Gelar Rapat perdana

Aceh Utara – Yayasan Muslim Aceh Peduli (MAP), Minggu (21/02/2021) menggelar rapat perdananya di salah satu Cafe di seputaran Simpang Asean, Krueng Geukueh Kecamatan Dewantara, Aceh Utara.

Dalam rapat perdana tersebut turut dihadiri oleh Muslim Syamsuddin, ST., MAP Anggota DPRA dari Komisi V dan Algazali yang merupakan Anggota DPRK Aceh Utara.

Dalam sambutannya, Muslim Syamsuddin, ST., MAP menyampaikan apresiasi terbesarnya kepada Yayasan MAP ini, beliau berharap agar selama melakukan kegiatannya, Yayasan MAP jangan sungkan-sungkan untuk berkomunikasi atau menghubungi dirinya jika ada sesuatu yang bisa dibantu untuk kelancaran pelaksanaan kegiatan yang menjadi visi dan misi yayasan tersebut.

Sumber foto: M. Rizal.

“Bukan karena dari nama Yayasannya yang sama dengan nama saya, akan tetapi karena visi, misi, dan kegiatan yang akan dijalakannya yang membuat saya kagum,” canda Anggota DPRA ini.

Sementara Ketua Yayasan Muslim Aceh Peduli Hayatullah Kumaini mengucapkan terimakasih atas kehadiran ke dua Anggota Dewan tersebut dalam agenda rapat yayasan hari ini.

“Semoga dengan hadirnya mereka dapat menambah semangat rekan-rekan dalam menjalankan tugas dan agenda Yayasan MAP ke depan,” ujar Kumaini.

Sekedar diketahui, Yayasan Muslim Aceh Peduli merupakan Yayasan yang baru terbentuk, akan tetapi dalam menjalankan kegiatannya Yayasan ini mencakup skala provinsi. (MR).

BERITA MINGGUAN

TERBARU

BERITA TERHANGAT

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

BERITA TERKAIT

34 KOMENTAR

  1. … [Trackback]

    […] Read More here to that Topic: jaringanberitaaceh.com/sosial/yayasan-muslim-aceh-peduli-gelar-rapat-perdana/ […]

  2. … [Trackback]

    […] Find More here to that Topic: jaringanberitaaceh.com/sosial/yayasan-muslim-aceh-peduli-gelar-rapat-perdana/ […]

  3. … [Trackback]

    […] Find More Information here to that Topic: jaringanberitaaceh.com/sosial/yayasan-muslim-aceh-peduli-gelar-rapat-perdana/ […]

Komentar ditutup.