Ekses Covid-19, Elmansyur Peduli Santuni Anak Yatim dan Fakir Miskin

DEWANTARA – Tidak ada seorangpun yang menyangka akan cobaan yang Allah SWT berikan, seperti pandemi Corona Virus DiseaseĀ 2019 (Covid-19) yang sudah masuk dalam tahap memprihatinkan. Ini dibuktikan dengan ekses yang ditimbulkannya terhadap perekonomian Masyarakat seperti yang kita rasakan saat ini.

Banyak Masyarakat yang merasakan dampak dari Covid-19 ini. Dalam hal ini, Lembaga Elmansyur Peduli Pendidikan, Kesehatan, Keagamaan, Kemanusian dan Sosial (EP-PK3S) turut ambil bagian untuk membantu dalam mengurangi dampak yang dirasakan masyarakat saat ini.

Ketua Lembaga EP-PK3S, Mansuri M. Yunus, ST kepada jaringanberitaaceh.com mengatakan, bantuan yang kita bagikan pada Senin (07/04/2020) ini berbentuk sembako yang merupakan kebutuhan pokok masyarakat.

“Pembagian sembako ini kami lakukan sebagai bentuk kepedulian kami kepada Fakir Miskin dan Anak Yatim serta Disabilitas yang merasakan dampak dari Covid-19,” jelas Mansuri.

Ket foto: Kegiatan Elmansyur Peduli Santuni Anak Yatim dan Fakir Miskin

“Sembako yang bersumber dari Pengurus, sumbangan Para Donatur dan infak 5 persen dari penjualan Elmansnyur Coffee Tersebut untuk tahap pertama kami fokuskan dulu dalam lingkungan Sekretariat EP-K3S di Gampong Paloh Lada, Kecamatan Dewantara, Kabupaten Aceh Utara,” tambahnya.

“Untuk tahap kedua dan seterusnya insyaAllah akan kami laksanakan nanti menjelang Ramadhan dalam lingkup yang lebih luas,” sambungnya.

“Apa yang kami berikan ini memang tidak banyak, tapi setidaknya dapat mengurangi beban penerima yang terdampak dari Covid-19 tersebut. Semoga Allah SWT segera menjauhkan kita dari bala virus yang sangat berbahaya ini,” tutup Mansuri. (Jba).

BERITA MINGGUAN

TERBARU

BERITA TERHANGAT

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

BERITA TERKAIT

27 KOMENTAR

  1. … [Trackback]

    […] Read More Info here on that Topic: jaringanberitaaceh.com/sosial/ekses-covid-19-elmansyur-peduli-santuni-anak-yatim-dan-fakir-miskin/ […]

  2. … [Trackback]

    […] Read More Information here on that Topic: jaringanberitaaceh.com/sosial/ekses-covid-19-elmansyur-peduli-santuni-anak-yatim-dan-fakir-miskin/ […]

  3. … [Trackback]

    […] Here you can find 61948 additional Information to that Topic: jaringanberitaaceh.com/sosial/ekses-covid-19-elmansyur-peduli-santuni-anak-yatim-dan-fakir-miskin/ […]

  4. … [Trackback]

    […] Read More to that Topic: jaringanberitaaceh.com/sosial/ekses-covid-19-elmansyur-peduli-santuni-anak-yatim-dan-fakir-miskin/ […]

Komentar ditutup.