Banda Aceh, Jaringanberitaaceh.com – Forum Pemuda Aceh (FPA) menilai penempatan dan penunjukan Drs Alhudri sebagai Pj Bupati Gayo Lues menggantikan Ir Rasyidin Porang, yang sedang sakit sudah sangat tepat, karena dinilai mampu merangkul semua pihak.
“Selama ia memimpin Dinas Pendidikan (Disdik) Aceh, Ormas-ormas atau OKP yang ada mampu dirangkul dengan baik demi memajukan pendidikan Aceh. Hal ini membuat fungsi dan keberadaan Disdik Aceh berjalan dengan baik,” terang Ketua FPA, Syarbaini, Jumat, 24 Maret 2023. di Banda Aceh.
Lebih lanjut, Syarbaini melihat Alhudri merupakan sosok pekerja keras, dan memiliki atensi terhadap berbagai persoalan, khususnya mampu menampung aspirasi pemuda.
Sebagai Pemuda Aceh, dia berharap kehadiran Alhudri dapat membawa perubahan berarti bagi daerah dataran tinggi tersebut.
“Pak Alhudri adalah pemimpin yang memiliki perhatian dan transfaran terhadap semua kalangan, kalau kita ajak diskusi beliau selalu meluangkan waktunya untuk siapa pun,” jelas Syarbaini.
Aktifis muda yang kerap turut serta dalam berbagai aksi unjuk rasa ini menceritakan pengalamannya saat ‘berhadapan’ dengan Alhudri. Menurutnya, Kadisdik Aceh itu sangat komunikatif dan mau menampung segala aspirasi yang disampaikan oleh semua pihak.
“Beliau bukan tipikal orang yang lari dari permasalahan, sangat bertanggungjawab, dan mengayomi kami. Kami sangat tersentuh dengan kehadiran dia,” sebutnya.
Sudah saatnya sosok Alhudri diberikan kesempatan untuk berbuat lebih memajukan daerah Gayo Lues, karena kalau dilihat sekarang saat memimpin Disdik Aceh banyak perubahan yang sudah dilakukan, bukti banyaknya prestasi yang diraih oleh Siswa SMAN dan SMKN di seluruh Aceh, sanggup bersaing sampai internasional.
“Untuk itu, kami sangat mengapresiasi keputusan Kemendagri menunjuk Drs Alhudri sebagai Pj Bupati Gayo Lues. Ini juga membuktikan tidak ada ego sektoral. Siapa yang memiliki kinerja bagus, dia lah yang memimpin,” tambah Syarbaini sekaligus menutup keterangannya.