PPD dan GRMA Bangun Rumah Layak Huni Wahyuni, Janda Tiga Anak

Pemuda Peduli Daerah (PPD) Aceh Selatan dan (GRMA) Gerakan Rakyat Muda Aceh (GRMA) mulai melakukan bedah rumah janda tidak mampu, yaitu Wahyuni (45), warga Gampong Trieng Meuduro Baroh, Kecamatan Sawang, Kabupaten Aceh Selatan, 20 September 2022.

PPD Aceh Selatan dan GRMA Aceh sebelumnya telah melakukan open donasi untuk mengumpulkan dana bedah rumah tersebut, sejak September 2022 melalui open donasi yang disebarkan di media sosial dan media online.

Dukungan dermawan terus berdatangan, baik material atau uang kontan yang diterima pemuda kedua organisasi tersebut, yang berdomisili Sawang dan Kluet Utara.

Ketua PPD Aceh Selatan, Imam Mufti Syahputra mengatakan pihaknya melakukan open donasi rumah janda ini karena kondisi rumah yang dihuni sudah tidak layak. Sementara Wahyuni janda kurang mampu.

“Karena kondisi ini, kami mengambil sikap untuk bergotong royong sebagai mana dilakukan pendahulu kita,” ucapnya.

Imam melanjutkan, respon donatur, pembina, dan anggota PPD Aceh Selatan sangat baik.

“Kami berterima kasih pada donatur, karena tanpa mereka, kami bukan siapa-siapa, rencananya bedah rumah Makcek Wahyuni akan dibangun dengan type 5×6 meter,” ucapnya.

Sementara itu, Wahyuni mengungkapkan dirinya sudah menempati rumah tersebut selama lima tahun lebih. Janda paruh baya ini mempunyai anak tiga orang tanggungan, untuk mencukupi kebutuhan hidup keluarganya ia bekerja mengurus sawah orang (menyaingi rumput), membantu memanen padi orang, menumbuk jangung dan membantu mencabut benih padi milik warga lainnya.

“Terima kasih PPD Aceh Selatan, GRMA Aceh, dan donatur serta pihak yang terlibat dalam menangani kegiatan bedah saya,” ucapnya.

Ketua GRMA Aceh, Ayubi mengapresiasi dan turut memberikan donasinya mulai peletak batu pertama dan dengan kawan-kawan sebagai bentuk dukungan program yang diinisiasi pemuda Sawang dan Kluet Utara, yang tergabung dalam PPD Aceh selatan dan GRMA Aceh.

BERITA MINGGUAN

TERBARU

BERITA TERHANGAT

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

BERITA TERKAIT