Polisi Gerak Cepat Bantu Evakuasi Korban Banjir di Trumon Timur

Tapaktuan — Personel Polsek Trumon Polres Aceh Selatan Polda Aceh bergerak cepat membantu mengevakuasi korban banjir di Trumon Timur, Kabupaten Aceh Selatan, Kamis, 23 November 2023.

Evakuasi korban banjir tersebut juga ikut melibatkan personel Brimob Kompi 1 C, BPBD Aceh Selatan, dan masyarakat setempat.

Kabid Humas Polda Aceh Kombes Joko Krisdiyanto mengatakan, Polda Aceh melalui Polres Aceh Selatan akan terus memantau perkembangan situasi dan hadir langsung untuk membantu masyarakat di lokasi banjir.

Joko menyampaikan, luapan air sungai itu juga ikut mengakibatkan banjir pemukiman masyarakat, perkebunan, dan afdeling 1 perumahan pekerja kebun, dengan ketinggian air diperkirakan mencapai satu meter.

“Polda Aceh melalui polres dan polsek akan selalu hadir untuk mengevakuasi dan membantu masyarakat korban banjir,” kata Joko, dalam rilisnya, Jumat, 24 November 2023.

Ia juga mengimbau masyarakat untuk terus waspada terhadap kemungkinan adanya banjir susulan. Bila butuh evakuasi atau bantuan, ia juga menyarakan masyarakat untuk berkoordinasi dengan Bhabinkamtibmas dan Babinsa.

Sementara itu, Kapolres Aceh Selatan AKBP Nova Suryandaru mengatakan, setelah mendapatkan informasi di daerah tersebut mengalami musibah banjir, pihaknya langsung berkoordinasi dengan instansi terkait untuk meninjau dan memberikan bantuan serta melakukan evakuasi.

Nova mengatakan, sebanyak 47 orang pekerja kebun telah dievakuasi menggunakan perahu dengan jarak tempuh sekitar 6 km.

Menurutnya, kehadiran polri ini merupakan bagian dari tugas dan tanggung jawab untuk melindungi, mengayomi, dan melayani, serta memberikan dukungan moril kepada warga korban banjir.

“Kami sangat prihatin dengan situasi yang dihadapi oleh masyarakat akibat banjir. Dengan semangat bersama, kami berupaya memberikan bantuan secepat mungkin untuk meringankan beban masyarakat,” demikian, kata Nova Suryandaru.

BERITA MINGGUAN

TERBARU

BERITA TERHANGAT

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

BERITA TERKAIT