Pemkab Aceh Tamiang Gencarkan Vaksin

 

Kuala Simpang, Jaringanberitaaceh.com – Bupati Aceh Tamiang, Mursil SH MKn meninjau pelaksanaan vaksinasi massal Covid-19, yang digelar Forkopimcam Seruway, di Mapolsek setempat, Senin (27/12/2021).

Mursil mengatakan 70% masyarakat Aceh Tamiang harus mendapatkan vaksinasi agar tercipta kekebalan bersama.

“Target capaian kita minimal 70%. Selama empat hari ke depan kita harus kerja keras agar target kita tercapai,” terangnya.

Ia meminta datok penghulu (kepala desa) untuk memperbaiki data penduduk wajib vaksin.

“Sebab data sangat berpengaruh terhadap persentase. Selisih 6000 data saja sudah sangat mempengaruhi,” katanya.

Sementara itu, Kapolres Aceh Tamiang, AKBP Imam Asfali mengatakan saat ini capaian vaksinasi Aceh Tamiang baru mencapai 61%. Ia meyakini, belum tercapainya target nasional bukan karena adanya penolakan masyarakat, hanya saja terhalang oleh aktivitas dan waktu.

“Perbedaan kesibukan bisa jadi faktor adanya masyarakat yang belum divaksin. Jadi Saya minta kepada petugas kapan pun, di mana pun dan jam berapa pun, tolong di fasilitasi demi tercapainya masyarakat yang sehat dan terhindar dari wabah. (SM).

BERITA MINGGUAN

TERBARU

BERITA TERHANGAT

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

BERITA TERKAIT

1 KOMENTAR

Komentar ditutup.