Banda Aceh, Jaringanberitaaceh.com – Ikatan Keluarga Banda Baro (IKBB) Banda Aceh melaksanakan maulid Nabi Muhammad SAW 1443 H, dengan tema; Meneladani Rasulullah dan Mengaplikasikan dalam Kehidupan Era Milenial, Sabtu (25/12/2021) di sekretariat IKBB, Lamdingin, Banda Aceh.
Ketua IKBB Jabbar Abdullah, dalam sambutannya menyebutkan, maulid ini merupakan bentuk syukur seorang muslim atas rahmat Allah, karena mengutus Nabi Muhammad sebagai penutup nabi dan rasul.
“Mari mengisi bulan maulid dengan hal-hal positif, seperti memperbanyak berselawat, bersedekah, serta menampakkan kebahagiaan masuknya bulan maulid dengan perbuatan yang makruf,” sebutnya.
Sementara itu Tgk. Abdul Aziz, dalam ceramahnya mengatakan, peringatan maulid adalah untuk mengenang Rasulullah dan meneladaninya akhlaknya.
“Sangat patut kita menggelar maulid pada setiap tahunnya,” katanya.
Ia juga mengisahkan, kelebihan ulama Aceh tempo dulu. Ilmu ulama dahulu tak perlu diragukan, termasuk pendapat sunah maulid. Karenanya tradisi maulid tidak bid’ah dalam pandangan ulama Aceh.
“Terus peringati maulid, untuk mengenal sejarah Nabi Muhammad,” tegas Tgk. Abdul Aziz.
Sebelum sesi ceramah, pengurus IKBB memberikan santunan anak yatim sebagai bentuk kepedulian sesama. (Red).