3 Tim Bersenjata Kepung Pria di Kebun Sawit di Abdya

Blangpidie, Jaringanberitaaceh.com – Satreskrim Polres Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya) ungkap pembunuhan petani di Gampong Suka Mulya, Kecamatan Darul Makmur, Kabupaten Nagan Raya.

Pelaku, inisial MY (28), tinggal di Desa Cot Seumantok Kecamatan Babahrot, juga mantan napi kasus narkoba.

Kasat Reskrim Polres Abdya, Iptu Rifki Muslim mengatakan penangkapan pada Sabtu, 2 Juli 2022, di kebun sawit milik warga Gampong Cot Seumantok, Kecamatan Babahrot, Kabupaten Abdya.

“Dia ini kita cari mulai hari kejadian pembunuhan, tepatnya, Jumat, 2 Juli 2022,” ucap Iptu Rifki Muslim, di Abdya, Minggu, 3 Juli 2022.

Penangkapan berawal informasi masyarakat.

“Warga melihat MY beli rokok dan makanan di warung perkebunan kelapa sawit, lalu ia menghilang masuk kebun. Petugas mendapatkan MY sedang merokok sambil jalan. Kemudian langsung kita kepung dan kita senter kearahnya,” ujar Kasat.

Terduga sudah dikepung tiga tim pengejar, yang tergabung dalam tim Satreskrim, URC dan masyarakat. Sempat ada pengejaran sekitar 15 menit, lalu petugas melepaskan tembakan ke udara dan berhasil ditangkap serta di bawa ke Mapolres Abdya.

Pelaku menusuk bagian atas dada korban dengan menggunakan pisau.

BERITA MINGGUAN

TERBARU

BERITA TERHANGAT

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

BERITA TERKAIT