Wali Kota Lhokseumawe Lakukan Peletakan Batu Pertama Pembangunan Panti Rehabilitasi Narkoba

LHOKSEUMAWE – Wali Kota Lhokseumawe, Suaidi Yahya, melakukan peletakan batu pertama pembangunan panti rehabilitasi penyalahgunaan narkotika kerja sama Pemerintah Kota Lhokseumawe, Kejari dan YPAI Darul Mukminin Nusantara Aceh Tarbiyah Islamiyah Mazhab Syafi’i.

Suaidi Yahya, mengatakan, pembangunan panti rehabilitasi ini digunakan dari dana CSR Bank Aceh Syariah Kota Lhokseumawe.

Selain itu Pemko setempat juga akan meminta dukungan pihak perusahaan lainnya, tentunya harus terlaksanakan dan bermanfaat untuk generasi bangsa ini ke depan.

“Tidak ada kata terlambat untuk pembangunan panti rehabilitasi penyalahgunaan narkotika. Karena pembangunan itu tidak ada target kapan selesai,” kata Suaidi Yahya, kepada Serambinews.com, Sabtu, 21 Mei 2022, saat menghadiri kegiatan tersbeut pada Jumat kemarin.

Suaidi menambahkan, kedepan akan diupayakan juga anggaran dari APBA/APBK maupun CSR perusahaan yang ada di Lhokseumawe.

“Tentunya diharapkan proses pembangunan bisa berjalan lancar, karena mengingat kondisi penyalahgunaan narkotika di daerah ini jumlahnya cukup besar,” sebutnya.

Sehingga tambahnya, perlu adanya sebuah panti rehabilitasi, meskipun kapasitasnya tidak terlalu banyak jumlahnya yang akan bisa ditampung nantinya, hanya sekitar 20 orang untuk tahap awal.

Peletakan batu pertama itu juga dilakukan Kajari Lhokseumawe, Mukhlis dan dipeusijuk (tepung tawari) oleh Tgk. H. Muhammad Yusuf Ali akrab disapa Abon Paloh Batee Dihadiri Ketua DPRK Lhokseumawe, Ismail, Sekda Kota Lhokseumawe, T. Adnan, Camat Banda Sakti, Heri Maulana dan sejumlah unsur Forkopimda lainnya.

TERBARU

BERITA TERHANGAT

BERITA MINGGUAN

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

BERITA TERKAIT