Musik Tradisi Garapan PKA-8 Harus jadi Tarian Baru di Aceh

BANDA ACEH – Pekan Kebudayaan Aceh (PKA) ke-8 menampilkan berbagai kebudayaan, sejarah hingga kesenian yang kemudian dikemas dalam sebuah perlombaan.

Salah salah satunya ialah lomba musik tradisi garapan yang dilaksanakan di panggung utama Taman Sulthanah Saifiatuddin Banda Aceh, Rabu, 8 November 2023.

Musik tradisi garapan ini diharapkan bisa menjadi kesenian atau tarian baru untuk Provinsi Aceh kedepannya.

“Kita harap musik tari garapan ini menjadi kesenian yang baru di Aceh nantinya,” kata Salah seorang dewan juri lomba musik tradisi Garapan, Rudi Asman saat ditemui di arena.

Sesuai dengan tema PKA 8 “Jalur Rempah: Rempahkan Bumi, Pulihkan Dunia”. Maka tema musik tradisi garapan ini juga harus menyesuaikan dengan rempah.

Rudi mengungkapkan perlombaan musik tradisi garapan ini diikuti sebanyak 22 perwakilan kabupaten/kota se-Aceh.

“Temanya rempah, kita cari yang berkaitan yang bisa mengangkat tema rempah itu sendiri dari musik,” ujarnya.

Rudi menuturkan, adapun yang menjalani penilaian dari lomba musik tradisi garapan ini yakni penguasaan instrumen/skill, kesesuaian karya, aransemen/penggarapan, harmonisasi, serta penampilan secara keseluruhan.

“Yang paling kita nilai itu adalah kreativitas dan harus sesuai dengan tema rempah nya,” pungkas Rudi.

BERITA MINGGUAN

TERBARU

BERITA TERHANGAT

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

BERITA TERKAIT