Jantho, Jaringanberitaaceh.com – Kantor Kementerian Agama (Kankemenag) Kabupaten Aceh Besar melakukan monitoeing dan evaluasi (Monev) ke Kantor Urusan Agama (KUA) Baitussalam, di Baet, Kecamatan Baitussalam, Aceh Besar, 18 Juli 2023.
Kepala Kankemenag Aceh Besar, H Salman MAg berharap ASN menunjukkan integritas dan profesionalitas supaya masyarakat terlayani dengan baik. Hal paling penting adalah mempertahan kedisiplinan kerja.
H Salman meminta ASN KUA tetap berada di kantor selama jam kerja, ada layanan atau tidak, meskipun tidak ada masyarakat yang datang, tetap harus memenuhi standar kerja.
“ASN harus memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat sebagai tanggung jawab moral terhadap agama dan amanah negara,” ujarnya.
Setiap kegiatan di luar KUA harus memberikan informasi ke atasan, agar keberadaan ASN tetap terpantau dan diketahui kepala, termasuk ketika ada tugas kerja di luar KUA.
Profesionalitas harus ditunjukkan dalam bekerja. Tanggung jawab merupakan salah satu profesionalitas yang harus dimikili ASN Kemenag. Tidak memiliki skil tidak masalah, namun punya tanggung jawab.
Monev tersebut dihadiri Kasi Bimas Islam Kankemenag Aceh Besar, H Akhyar MAg, staf Bimas Islam Muhammad Nur dan disambut kepala KUA Baitussalam, Hamdani serta staf dan Penyuluh Agama Islam.