Daurah Ramadhan di Masjid Silang Rukoh Resmi Ditutup

Jantho, JBA – Ketua Badan Kemakmuran Masjid (BKM) Jamik Silang Rukoh Blang Krueng, Tgk Drs Mardin MA mengatakan pelaksanaan Daurah Ramadhan tahun ini menjadi penambah motivasi bagi peserta untuk semakin mengembangkan diri dalam belajar Alquran dan mendalaminya.

“Ke depan kegiatan serupa harus berkelanjutan dan semakin banyak peminatnya, baik dari putra maupun putri masyarakat Rukoh dan Blang Krueng,” ujar Mardin.

Ia menyebutkan pihaknya membuka kesempatan bagi masyarakat luas untuk mengikuti kegiatan ini.

“Semoga tahun berikutnya ada juga peserta dari kalangan remaja, pemuda dan pemudi hingga orang tua yang menjadi peserta daurah Ramadhan,” ungkap Mardin yang juga Dosen UIN ar raniry Banda Aceh.

Ustaz Muhajir berharap agar anak-anak melanjutkan dan meningkatkan hafalannya serta memperdalam kajian Alquran, yang akan berdampak pada perilaku serta akhlak peserta seperti tutunan Alquran dan Rasulullah.

Pembina Daurah Ramadhan, Ustaz Aulia Agustiar berharap program ini menjadi pemantik untuk terselenggaranya program Alquran lainnya di Masjid Jamik Silang. Terselenggara program Daurah Alquran adalah untuk memicu semangat anak-anak Rukoh dan Blang Krueng dalam memperbaiki kembali tahsin Alquran, semangat dalam menambah dan memurajaah hafalan.

TERBARU

BERITA TERHANGAT

BERITA MINGGUAN

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

BERITA TERKAIT