Ketua FPA: Jabatan Azwardi sebagai Komut Bank Aceh Syariah Sesuai Aturan

Banda Aceh, JBA – Ketua Dewan Pengurus Pusat Forum Pemuda Aceh (DPP FPA), Syarbaini, menegaskan bahwa posisi Azwardi sebagai Komisaris Utama (Komut) Bank Aceh Syariah tidak melanggar aturan apa pun. Menurutnya, tidak ada ketentuan dalam regulasi yang menyatakan bahwa Komut Bank Aceh Syariah harus dijabat oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Aceh. Selasa (28/1)

Syarbaini menyebutkan, kebiasaan Sekda Aceh menjabat sebagai Komut selama ini hanya merupakan tradisi, bukan kewajiban yang diatur dalam peraturan resmi. Ia merujuk pada Peraturan OJK Nomor 17 Tahun 2023, yang tidak mencantumkan keharusan tersebut. Dengan demikian, posisi Azwardi sebagai Penjabat (Pj) Bupati Aceh Barat tidak menjadi halangan untuk tetap menjabat sebagai Komut.

“Tradisi itu bukan aturan. Regulasi memungkinkan siapa saja yang memenuhi kualifikasi untuk menjabat posisi Komut, termasuk Azwardi. Selama tidak melanggar aturan, semua pihak sebaiknya mendukung kinerja beliau,” ujar Syarbaini.

Ia juga mencontohkan kasus serupa, seperti Bustami Hamzah yang menjabat sebagai Komut saat menjadi Kepala Dinas Keuangan Aceh, serta Taqwallah yang tetap menjabat meski tidak lagi menjadi Sekda. Hal ini membuktikan bahwa jabatan Komut Bank Aceh Syariah tidak terikat pada jabatan Sekda secara formal.

Menurut Syarbaini, Azwardi telah menunjukkan kinerja profesional dalam mengelola Bank Aceh Syariah. Hal ini tercermin dari peningkatan performa bank tersebut dalam beberapa tahun terakhir. Ia mengimbau agar masyarakat dan berbagai pihak lebih menghargai hasil kerja daripada memperdebatkan hal yang tidak relevan secara hukum.

Lebih lanjut, Syarbaini menekankan pentingnya stabilitas lembaga perbankan daerah seperti Bank Aceh Syariah. “Desakan yang tidak berdasarkan aturan hanya akan mengganggu fokus bank dalam melayani masyarakat. Bank Aceh adalah kebanggaan masyarakat Aceh, dan kita semua punya tanggung jawab untuk mendukung kemajuannya,” tegasnya.

Ia mengakhiri dengan imbauan agar kritik terhadap lembaga strategis seperti Bank Aceh Syariah dilakukan secara bijak dan konstruktif. Fokus utama seharusnya adalah mendukung kemajuan bank ini untuk memberikan pelayanan yang lebih baik kepada masyarakat Aceh.

BERITA MINGGUAN

TERBARU

BERITA TERHANGAT

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

BERITA TERKAIT

RocketplayRocketplay casinoCasibom GirişJojobet GirişCasibom Giriş GüncelCasibom Giriş AdresiCandySpinzDafabet AppJeetwinRedbet SverigeViggoslotsCrazyBuzzer casinoCasibomJettbetKmsauto DownloadKmspico ActivatorSweet BonanzaCrazy TimeCrazy Time AppPlinko AppSugar rush