Mahasiswa KKN Pasang Plang Nama Jalan di Desa Nga Lt, Lhoksukon

Banda Aceh, jaringanberitaaceh.com Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata Pembelajaran Pemberdayaan Masyarakat (KKN-PPM) Kelompok 22 Universitas Malikussaleh, memasang plang nama-nama jalan serta membuat gapura jalan di Desa Nga Lt, Kecamatan Lhoksukon, Kabupaten Aceh Utara, Jumat, 19 Juli, 2024.

Hadid selaku penanggung jawab dalam program KKN PPM, kelompok 22, Universitas Malikussaleh, memaparkan
Pintu masuk menuju suatu desa yang ditandai dengan gapura sangatlah penting, sebab fungsi dari sebuah gapura itu adalah untuk penunjuk arah bagi tamu undangan yang masuk ke desa dan memudahkan masyarakat dalam mengidentifikasi nama – nama jalan di desa.

Desa Nga Lt, masih belum memiliki gapura dan plang nama jalan atau tanda pintu masuk desa tersebut. Oleh karena itu mahasiswa KKN PPM kelompok 22 merencanakan pembuatan gapura dan plang nama jalan agar memudahkan masyarakat dalam mengidentifikasi nama – nama jalan di desa.

“Desa Nga Lt, memang tidak memiliki gapura dan plang nama jadi kami Mahasiswa KKN PPM kelompok 22 membuat gapura dan plang nama lorong dengan bahan yang mudah dicari yaitu Pohon Pinang, selain murah Pohon Pinang juga mudah ditemukan serta memiliki daya guna yang sangat besar bagi masyarakat apabila di manfaatkan dengan baik”, tutur Hadid, Jumat, 19 Juli 2024.

Yusuf, Geuchik Desa Meunasah Nga LT mengucapkan banyak terimakasih kepada mahasiswa KKN PPM, kelompok 22, Universitas Malikussaleh, karena telah membuat plang nama serta gapura pintu masuk Desa Nga Lt, hal ini dapat memudahkan masyarakat Desa maupun tamu.

“Terimakasih atas pembuatan plang nama dan gapura Desa Nga Lt, hal itu memudahkan tamu untuk mengunjungi Desa Meunasah Nga LT, karena masih banyak orang yang tidak mengetahui letak Desa ini dikarenakan pada umumnya masyarakat hanya tau batu 3 sebagai penanda Desa” tutup Yusuf selaku Geuchik Desa Nga Lt.

BERITA MINGGUAN

TERBARU

BERITA TERHANGAT

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

BERITA TERKAIT