Banda Aceh, Jaringanberitaaceh.com – Forum Pemuda Aceh (FPA) mengapresiasi Kepala Dinas Perhubungan (Kadishub) Aceh, Teuku Faisal yang baru saja mendapatkan penghargaan Upakarti Anindya Tinarbuka dari Komisi Informasi Pusat yang diserahkan oleh Menteri Koordinator Politik, Hukum,dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD, di Kabupaten Kampar, Riau, 17 Mei 2023.
Penghargaan ini diberikan pada acara puncak peringatan Hari Keterbukaan Informasi Nasional (HAKIN).
“Pengahargaan ini menujukkan Aceh secara citra positif memberikan nuansa yang baik di nasional. Kelembagaan dinas yang dipimpin oleh Teuku Faisal memberikan kontribusi dan kerja nyata secara legacy selama ini,”, kata Ketua Forum Pemuda Aceh (FPA), Syarbaini, Jumat, 19 Mei 2023.
Syarbaini berharap Kadishub Aceh untuk tidak berpuas diri terhadap apa yang telah didapatkan hari ini. Terus bekerja melakukan perubahan dan pembenahan dalam membangun suatu kreativitas dan inovasi dalam menjalankan tugas dan peran sebagai kepala dinas perhubungan Aceh.
FPA terus mengawasi kinerja Dishub Aceh secara peran dan fungsi selaku pemuda Aceh. Sehingga apa yang dilakukan Dishub itu nyata dan hadir serta memberikan mamfaat terhadap masyarakat Aceh.