Peringatan 18 Tahun Tsunami Aceh di Atas Kapal Perang

Simeulue, Jaringanberitaaceh.com – Masyarakat Simeulue yang tergabung dalam group WhatsAap Kabar Simeulue menggelar peringatan Tsunami Aceh ke-18 tahun 2022, Senin, 26 Desember 2022.

Acara peringatan tersebut berlangsung di tengah laut sekitar Teluk Sinabang, yang di bantu dan difasilitasi TNI Angkatan Laut Lanal Simeulue, menggunakan kapal perang bernama KAL Sinabang.

Di atas kapal perang itu, acara doa bersama untuk korban tsunami yang telah meninggal dunia sertai santunan kepada para korban tsunami dan penaburan bunga ke dalam laut.

Selain kapal perang, Lanal Simeulue juga didukung sejumlah kapal lainnya seperti kapal Ferry Aceh Hebat 1, kapal Ferry KMP Teluk Sinabang dan kapal Roro Tol Laut.

Semua kapal pendukung tersebut menyuarakan terompet panjang secara serentak mengikuti kapal perang KAL Sinabang yang membunyikan suara serunai panjang saat penaburan bunga.

Acara peringatan dihadiri Pj Bupati Simeulue Ahmadlyah beserta rombongan, Komandan Lanal Simeulue Letkol Laut (P) Hendra Dwinanto beserta jajaran, Dandim 0115 Simeulue yang diwakili Danramil 01 Simeulue Timur Kapten Inf Hary Soesanto, Kepala Dinas Novikar Setiadi dan sejumlah penggerak Group Kabar Simeulue serta sejumlah korban Tsunami Aceh tahun 2004.

Pj Bupati Simeulue Ahmadlyah mengatakan kisah pahit yang terjadi di Aceh pada 2004 lalu sangat memilukan dan tidak bisa terlupakan, oleh sebab itu dia mengajak semua  untuk selalu taat kepada Allah sang pencipta alam semesta.

Ia menyampaikan peringatan tsunami yang diselenggarakan oleh Group Kabar Simeulue dan Lanal Simeulue di atas kapal KAL Sinabang merupakan contoh yang sangat baik.

“Saya berharap ke depan acara terpuji seperti ini masih dapat diadakan kembali,” harapnya.

Sementara itu, Danlanal Simeulue menyampaikan tabur bunga tersebut dalam rangka duka cita dan pemanjatan doa kepada korban tsunami Aceh.

Ia berharap kerja sama antara Lanal Simeulue, Group Kabar Simeulue dan Pemerintah Simeulue dapat selalu terjalin dengan lebih baik seperti sukses berlangsungnya acara tersebut.

Ketua Panitia acara Sari Muliasno menyampaikan apresiasi kepada Danlanal Simeulue yang telah mendukung dan memberi fasilitas pada acara itu. Ia mengucapkan terima kasih kepada Pj Bupati Ahmadlyah, Danramil Simeulue Timur.

Selain itu, ia juga menyampaikan terima kasih kepada kapal Aceh Hebat 1, kapal KMP Teluk Sinabang dan kapal Tol Laut yang telah mendukung berlangsungnya acara penaburan bunga hari tsunami Aceh ke-18 di laut Sinabang.

Peringatan tsunami Aceh di Simeulue itu merupakan yang pertama kalinya dilakukan di atas kapal perang milik TNI AL. Pada waktu sebelumnya hari peringatan tsunami Aceh hanya diisi dengan acara doa bersama di sejumlah masjid besar Simeulue.

BERITA MINGGUAN

TERBARU

BERITA TERHANGAT

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

BERITA TERKAIT