Sabang – Ikatan Pemuda Aceh Utara (IPAU) Banda Aceh periode 2022-2025 mengirimkan dua mahasiswa untuk mengikuti kegiatan Kemah Kebangsaan se-Aceh di Kota Sabang, Sabtu, 12 Oktober 2022.
Kegiatan yang diselenggarakan Ikatan Pemuda Pelajaran dan Mahasiswa Sabang (Ippemas) tersebut digelar sejak 21-23 Oktober 2022. Peserta dari IPAU diikuti Muhammad Afdhal asal Kecamatan Jambo Aye dan M. Firza Duana asal Kecamatan Samudera, Kabupaten Aceh Utara
Sebelumnya, peserta kegiatan tersebut berasal dari 23 kabupaten kota dan masing-masing dihadiri oleh dua orang delegasi per kabupaten kota dalam melaksanakan programnya.
Salah satu delegasi IPAU, Muhammad Afdhal mengatakan, ini adalah langkah edukasi diskusi dan ajang silaturahmi kepemudaan se-Aceh yang dilaksanakan IPPEMAS dalam merawat silaturahmi antar lembaga kepemudaan di berbagai daerah.
“Tentu saja ini berdampak positif terhadap perkembangan pariwisata sabang karena ada diskusi berbagai kepemudaan di berbagai daerah,” kata Afdhal didampingi delegasi IPAU lainnya, Firza, Sabtu, 22 Oktober 2022.
Tujuan dari pelaksanaan Kemah Kebangsaan ini adalah untuk mempererat silaturahmi dan ada diskusi pengembangan potensi wisata.
Ketua IPAU, Rifki Ismail dalam kesempatannya menyampaikan apresiasi kepada penyelenggara kegiatan, yang telah mengambil ruang untuk mendukung pemerintah dengan mengisi kegiatan kepemudaan, kemah kebangsaan untuk pengetahuan alam dan wisata.
“Diskusi Pengembangan Potensi Wisata ini jelas sangat penting kami miliki sebagai anak muda. Di mana selain mengedukasikan pelestarian alam, persoalan wisata dan pengembangannya adalah peluang memajukan daerah masing-masing” kata Rifki.
Ia mengatakan, bahwa pemuda dan mahasiswa memang harus mengambil bagian dalam membangun aceh ke depan. Oleh karena itu, proses pembelajaran seperti kegiatan perkemahan ini adalah keniscayaan untuk pengembangan, peningkatan pengalaman dan pembelajaran bagi anak muda untuk melahirkan prestasi dan perubahan menjadi lebih baik.
Rifki berharap, kegiatan serupa dapat terus dilanjutkan, dan tidak menutup kemungkinan akan digelarnya berbagai kegiatan untuk pengembangan diri pemuda.**