Medan – Mengawali tahun 2022, PT Pupuk Iskandar Muda berhasil mendapatkan penghargaan Waspada Award 2022 dengan kategori Sosial Masyarakat dan Kepedulian Terhadap Lingkungan. Kegiatan ini dilaksanakan sekaligus memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-75 Harian Waspada yang diadakan di Aula Tengku Rizal Nurdin rumah Dinas Gubernur Sumut, Jalan Jenderal Sudirman Nomor 41 Medan, pada Selasa (11/01/2021).
Penghargaan diserahkan langsung oleh Pimpinan Waspada sekaligus Wapemred Waspada H. Teruna Jasa Said dan diterima oleh Nasrun selaku VP PKBL & Humas mewakili Manajemen PT PIM. Nasrun menyampaikan bahwa penghargaan ini merupakan apresiasi positif dari media kepada PT PIM. Lebih jauh, Nasrun menambahkan bahwa hal ini juga merupakan cerminan dari kerja keras Perusahaan dalam pemberdayaan terhadap masyarakat dan pengelolaan operasional Perusahaan yang tetap peduli pada lingkungan selama ini.
“Momentum ini akan terus menjadi penyemangat PT PIM untuk terus meningkatkan kepedulian terhadap masyarakat melalui program-program pemberdayaan masyarakat sehingga diharapkan akan berpengaruh pada peningkatan ekonomi dan masyarakat yang mandiri dengan tetap menjaga terciptanya kelestarian lingkungan,” ungkap Nasrun.
Komisaris Utama PT Harian Waspada, H. Tribuana Said MDS dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat dan Stakeholder yang sampai hari ini masih setia dengan media harian Waspada dan memberikan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada para pihak yang telah berjasa bagi pembangunan sosial ekonomi masyarakat, pembangunan daerah maupun atas sumbangsih ide inspiratifnya selama ini.
Acara ini dihadiri oleh Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi, Ketua Badan Pemeriksa Keuangan (BPK RI) Dr H Agung Firman Sampurna, Para Bupati dan Walikota, Ketua DPR Provinsi dan Kabupaten, Pimpinan BUMN/ BUMD, Pimpinan Media Nasional dan segenap tokoh Publik, sedangkan dari pihak Waspada langsung dihadiri oleh Pemred Harian Waspada H Prabudi Said, Wapemred Harian Waspada H. Teruna Jasa Said, Pemimpin Umum Waspada H. Rayati Syafrin dan CEO Waspada Online Hj. Saida Said.